You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Empat Jembatan Antar Kampung di Jakpus Dibangun
.
photo Istimewa - Beritajakarta.id

Empat Jembatan Antar Kampung Direvitalisasi di Jakpus

Suku Dinas Bina Marga Jakarta Pusat merevitalisasi jembatan antar kampung di empat lokasi berbeda di wilayahnya.

Kondisi jembatan sudah rusak berat. Sehingga kita revitalisasi

Kepala Suku Dinas Bina Marga Jakarta Pusat, Muhammad Soleh mengatakan, empat jembatan yang direvitalisasi tersebar di Jalan Zamrud, Kemayoran; Jalan Sekolah, Gambir; Jalan Pasar Poncol VI dan Jalan Pasar Poncol VIII, Senen.

“Kondisi jembatan sudah rusak berat. Sehingga kita revitalisasi sesuai usulan warga dalam musrenbang," katanya, Kamis (2/11).

Jembatan di Jalan Taman Alfa Indah Dicat Ulang

Ia menjelaskan, revitalisasi empat jembatan antar kampung ini telah dimulai sejak awal September lalu dan ditargetkan selesai Desember 2023 mendatang.

"Total alokasi anggaran untuk revitalisasi empat jembatan ini sebesar Rp 1,487 miliar," terangnya.

Soleh menerangkan, jembatan antar kampung ini direvitalisasi dengan ukuran bervariasi. Jembatan di Jalan Jamrud direvitalisasi dengan panjang 16,4 meter dan lebar 1,7 meter.

Di Jalan Sekolah, jembatan antar kampung direvitalisasi dengan panjang 12,8 meter dan lebar 1,5 meter.

Jembatan di Jalan Pasar Poncol VI direvitalisasi sepanjang lima meter dengan lebar 1,5 meter.

Di Jalan Pasar Poncol VIII, jembatan direvitalisasi dengan panjang lima meter dan lebar 1,5 meter.

“Revitalisasi jembatan ini diharapkan dapat mempermudah aktivitas warga," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4259 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1815 personFakhrizal Fakhri
  3. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1601 personFakhrizal Fakhri
  4. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1588 personAnita Karyati
  5. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1563 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik